Produksi tegel membutuhkan berbagai tenaga ahli antara lain; teknis pengesetan/servis mesin hidrolis, tukang tegel dengan kernetnya, tukang pembuatan/penyetelan cetakan, tukang campur warna, tukang campur kaki/geber (bahan untuk tegel), QC, dsb. Tentunya ada bagian administrasi, CS, marketing juga.
Keahlian atau bakat yang dibutuhkan untuk tukang masing-masing berbeda.
Pada awal mulanya pabrik Sarasa, pernah sangat kesulitan mencari SDM yang pas khususnya untuk tukang tegel karena dibutuhkan ketelitian sekaligus tenaga berat, bakat yang bisa dianggap bertentangan.
Sejak berdirinya pabrik, pekerja di Sarasa semua mencari tempat yang dirinya merasa cocok dalam jangka waktu panjang. Ada yang menjadi tukang tegel setelah sekian tahun bekerja sebagai harian. Ada juga yang merasa mau bertanggung jawab di packing, dsb.
Kami berprinsip bekerja sebagai 1 tim dengan rasa hormat kepada kawan-kawan di bagian lain.
Tim kita ada 35 orang SDM, hampir semua asli Bantul atau Jogjakarta.